Wednesday, November 24, 2021

Ketua BPD Rempek Darussalam telurkan pengetahuan hasil Bimtek BPD di KLU Kepada Semua Anggotanya

Bertempat di Kantor Desa Rempek Darussalam, Rabu tanggal 24 November tahun 2021, BPD Rempek Darussalam selenggarakan Rapat Internal BPD guna mempelajari bersama hasil bimtek BPD di Kabupaten Lombok Utara beberapa waktu lalu.
Gambar 1.  Rapat Internal BPD Rempek Darussalam

Kegiatan ini berdasarkan kesepakatan bersama BPD sehari sebelumnya untuk melakukan pertemuan guna belajar bersama dalam rangka mengupas tuntas materi hasil Bimtek Ketua BPD se Kabupaten Lombok Utara pada tanggal 15-18 November lalu.
"Jangan sampai hanya Ketua BPD yang mengetahui materi-materi ini, semua kita BPD harus menguasai ilmu ini sebagai dasar melaksanakan tugas dan fungsi BPD" tegas Ruspendi Susianto, S.PdI pada pertemuan sehari sebelumnya.
Gambar 2. Ketua BPD (paling kiri) memaparkan materi hasil Bimtek BPD kepada Anggota.

Ketua BPD dalam rapat pertama memaparkan materi terkait tahapan penyusunan Peraturan Desa dan sejarah Kelembagaan BPD.
Ketua BPD berkomitmen, akan menuntaskan pembelajaran bersama semua anggota BPD untuk mempelajari secara bersama-dama materi Bimtek sampai semua materi hasil Bimtek dipahami oleh semua anggota BPD Rempek Darussalam.
Gambar 3. Anggota BPD menyimak serius materi yang disampaikan Ketua BPD.

Pertemuan lanjutan akan dilaksanakan selama beberapa hari kedepan, guna menuntaskan pembahasan materi Bimtek BPD. "Desa yang menganggarkan Bimtek ini, semua BPD harus menguasai materi ini" kembali Ruspendi Susianto  tegaskan di sela-sela penyampaian materi.
BPD sangat antusias mempelajari materi yang diberikan. Pertemuan kali pertama ini dilakukan sore hari pukul 16.00 Wita-selesai di Aula Rapat Kantor Desa Rempek Darussalam.

By. Maidianto

No comments:

Post a Comment

Mengapa Ramadhan yang Dijadikan Bulan Wajib Puasa?

    Ramadhan Mengapa Ramadhan yang Dijadikan Bulan Wajib Puasa? Juli, 25 Mei 2018 | 15.30 WIB Puasa Ramadhan mulai diwajibkan kepada umat Is...